20 September 2008
'Ujub
"Apakah engkau tidak melihat orang-orang yang memuji diri mereka bersih? Sebenarnya Allah memuji siapa yang dikehendaki-Nya dan mereka tidak dianiaya sedikitpun". An-Nisa(4):49
Ustadz Anas mengisi kultum shubuh di Masjid Al-Hakim pada tanggal 19 Ramadhan yang lalu. Beliau menyampaikan sebuah kutipan dari kitab Al-Hikam karya Ibn Athaillah. Saya membaca ulang hikmah tersebut di sebuah buku yang dibeli bulan lalu di toko buku Daarut Tauhid Bandung. Buku Terjemah Al-Hikam oleh H. Salim Bahreisy ini di cetak pada kertas yang sederhana dan berharga relatif murah, seharga Rp.14,500, namun isinya bagus.
Berikut ini mutiara hikmah yang telah disampaikan oleh Pak Ustadz Anas, seperti tertulis pada buku Terjemah Al-Hikam oleh Salim Bahreisy pada hlm 87-88, No. 106:
Maksiat (dosa) yang menimbulkan rasa rendah diri dan membutuhkan rahmat Allah, lebih baik dari perbuatan taat yang membangkitkan rasa sombong, ujub dan besar diri.
Perasaan rendah diri seorang yang telah berbuat maksiat dosa, itu lebih baik dari kesombongan seorang yang taat. Ada kalanya seorang hamba berbuat kebaikan yang menimbulkan rasa ujub sombong, sehingga dapat menggugurkan segala amal-amal yang sebelumnya, dan ada kalanya seorang berbuat dosa yang menyedihkan hatinya, sehingga timbul rasa takut kepada Allah, yang menyebabkan keselamatan dirinya.
Dari beberapa keterangan, tanda-tanda 'ujub di antaranya: sombong, takabur, menolak dikritik orang, menganggap diri tidak memiliki kekurangan lagi, merasa ibadahnya sempurna, merasa bangga dengan amal-amalnya, benar-benar bersandar pada amal-amalnya, yakin dengan amalnya akan masuk surga, memandang amal orang lain lebih jelek daripada amal dirinya.
Ada buku terjemah Al-Hikam lainnya yang diterbitkan oleh Serambi yang diterjemahkan ulang dari buku yang berbahasa Inggris. Terjemahan ini diberi judul Al-Hikam, Rampai Hikmah Ibn Athaillah. Buku ini dicetak dengan kemasan yang menarik dan dijual seharga Rp. 49,900,-. Pada terjemahan ini, mutiara hikmah di atas di muat pada halaman 167, No. 96.
Mudah-mudahan bermanfa'at ... Aamiiin.
Karakter
Ada sebuah tulisan Harry Darsono lainnya yang dipajang di sebuah penginapan di Cisarua.
Bait-bait terakhirnya seolah berpesan tentang cara mendidik yang baik, mendidik dalam arti yang luas, mendidik diri sendiri atau orang lain ...
The Best !
The best king is thinking
The best wealth is health
The best cure is Nature cure
The best culture is agriculture
The best ism is patriotism
The best city is simplicity
The best fare is welfare
The best ship is friendship
The best existence is co-existence
The best love is true love
The best day is today
Character is Life, Character is Power.
Character is True Holiness.
Without Transforming Character
Packing The Brain With Information
Can Only Result in Damaging It.
Harry Darsono
14 September 2008
Sayyidul Istighfar
Pada tanggal 3 Ramadlan 1429H, ceramah dhuhur di Masjid Miftahul Jannah diisi oleh ustadz Lee Kim Bee ( TGH.Muhammad Maurits).
Saat menjelang waktu shalat saya sempat berbincang sejenak dengan pak ustadz. Saya bertanya tentang do'a sayyidul istighfar yang pernah disampaikan beliau beberapa waktu yang lalu, yang juga ditulis pada buku saku yang dibagikan pada jama'ah. Alhamdulillah, saat itu juga pak ustadz membacakan kembali do'a tersebut secara lengkap. Pak ustadz Lee Kim Bee menambahkan bila do'a tersebut diambil dari shahih Bukhari dan tercantum pada bagian akhir buku Bulughul Maram, dan bila membacanya diwaktu sore dan meninggal pada malam harinya, maka akan masuk surga dan bila membaca pada pagi hari dan orang yang membacanya meninggal pada hari itu, maka ia masuk surga. Saya berkomentar, bila demikian sudah siap untuk menghadapi kematian. Beliau menjawab itulah orang yang cerdas, seperti sebuah hadits yang kurang lebih bunyinya, orang yang cerdas adalah orang yang mempersiapkan diri untuk kematiannya dan bekal setelahnya.
Pak Ustadz Lee Kim Bee walaupun berusia sudah agak lanjut, namun masih hafal banyak ayat Qur'an dan Hadits.
Alhamdulillah buku saku beliau masih ada. Do'a sayyidul istighfar juga tercantum pada buku Al-Adzkar tulisan An-Nawawi pada bab dzikir pagi dan sore.
Berikut ini teks do'a sayyidul istighfar yang tertulis pada buku saku Ustadz Lee Kim Bee:
"Ya Allah Engkau Rabb ku, tidak ada ilah yang lain kecuali Engkau, Engkau telah menciptakan aku, dan aku adalah hambaMu, dan aku terikat dengan perjanjian kepadaMu menurut kemampuanku, aku berlindung kepadaMu dari (kejahatan/kejelekan) yang telah aku lakukan, aku mengaku kepadaMu atas segala nikmatMu yang telah Engkau karuniakan kepadaku, dan aku mengaku kepadaMu atas segala dosaku, maka mohon ampunilah aku, karena sesungguhnya tidak ada yang bisa mengampuni dosa-dosa kecuali hanya Engkau. "
Mudah-mudahan bermanfa'at. Aamiin
13 September 2008
Debat dan Dialog ( bagian 5 dari 5 )
Pekan lalu tidak terbit, alhamdulillah baru hari ini ...
Tulisan ini merupakan bagian terakhir yang merupakan terjemahan dari Debate and Dialogue, Mark Gerzon, Mediators Foundation.
Tulisan sebelumnya ( Bagian 1 )
Tulisan sebelumnya ( Bagian 2 )
Tulisan sebelumnya ( Bagian 3 )
Tulisan sebelumnya ( Bagian 4 )
DEBAT
...
9. Dengan menghasilkan pemenang dan pihak yang kalah, menghambat diskusi lebih lanjut.
9. By creating a winner and loser, discourages further discussion
10. Mencari sebuah kesimpulan atau vote yang mempertegas posisi anda
10. Seeking a conclusion or vote that ratifies your position
DIALOG
...
9. Tetap membuka kesempatan untuk berdiskusi walaupun secara formal diskusi telah berakhir
9. Keeps the topic open even after the discussion formally ends
10. Mencari dan menemukan pilihan-pilihan yang baru
10. Discovering new options, not seeking closure
Langganan:
Postingan (Atom)