2 November 2008

Nitric Oxide (NO)

Arena OutBound Caldera

Dua pekan lalu saat melakukan pemeriksaan kesehatan menyeluruh rutin (general check up), dokter ahli jantung menjelaskan pengetahuan tentang manfaat berolahraga yang baru saya ketahui. Ada zat yang dihasilkan secara alamiah oleh tubuh pada saat kita berolahraga, zat tersebut bernama Nitric Oxide atau biasa disingkat NO. Zat ini bermanfaat untuk memperlebar pembuluh darah atau membuat pembuluh darah menjadi relax, serta membuat dinding pembuluh darah menjadi lebih lentur dan licin, sehingga peredaran darah menjadi sangat lancar yang mempermudah kerja jantung. Menurut pak dokter, zat NO ini hanya terbentuk pada saat manusia bergerak dan berolahraga ...

Alhamdulillah hasil pemeriksaannya bagus, pak dokter memberi nasihat untuk berikhtiar dengan rajin berolahraga, menjaga pola makan dan beristirahat agar tubuh tetap sehat.

Mudah-mudahan bermanfa'at .... Amiiin.

Tidak ada komentar: